Feeds:
Pos
Komentar

Archive for the ‘Kegiatan’ Category

 

dracula

 

 

Apa yang muncul di benak kita saat mendengar nama “Dracula”? Apakah gambar yang muncul adalah vampir? Orang bertaring penghisap darah? Kastil abad pertengahan?. Kebanyakan orang mengenal Dracula dari novel besutan Bram Stoker, namun jarang sekali yang mengetahui bahwa Dracula itu memang adanya tanya dan Bram Stoker terinspirasi dari kekejaman tokoh aslinya.

Dalam film-film klasiknya, Dracula tampil dan berbicara dalam bahasa Inggris dengan aksen Hungaria yang kental, karena memang kenyataannya ia lahir pada tahun 1431 dan hidup hingga tahun 1476 di Transylvania, bagian wilayah yang kini adalah negara Rumania. Hungaria adalah wilayah bagian utara sedangkan bagian selatan negara berbatasan dengan negara Bulgaria, yang pada masa itu masih wilayah kekhalifahan Uthmani/Ottoman yang hanya dibatasi oleh sungai Danube.

Tidak hanya nyata, sampai sekarang Dracula masih jadi pahlawan rakyat Rumania, dan masih ada hubungannya dengan sejarah Islam. Lebih jelas lagi, Dracula atau Vlad Dracul III ini adalah salah satu lawan perang yang berpengaruh dari Sultan Muhammad II Al-Fatih sang penaklukKonstantinopel.

Penasaran? Mari kita lanjut membaca.

“Dracul-ae” adalah sebutan bahasa Rumania untuk bangsawan Ordo Naga (Rumania; Draco = Naga), dan akhiran “-ae” bermakna “putranya dari”. Adapun “Ordo Naga” ini sendiri adalah salah satu kelompok ksatria yang disiapkan

oleh Sigismund sang Raja Suci Romawi sebagai ksatria khusus dalam perang salib

Nama Dracula sendirimerujukpada Vlad III “Tepes”, anakdari Vlad II voivode (gubernur) Wallachia, Rumania. Pada masa Vlad II ayahnya, Wallachia dikuasai oleh Kesultanan Utsmani, dan sebagai jaminan kesetiaan, Vlad III (Dracula) kemudian disekolahkan di Kesultanan Utsmani.

Dracula/Vlad III lalu dididik di kesatuan Yeniseri bersama adiknya Raducel Frumos, dan mereka belajar di kesatuan militer terbaik di masanya. Usia Dracula waktu itu masih belia 13 tahun, hanya selisih satu tahun dari Muhammad Al-Fatih yang berusia 12 tahun. Namun walau masih belia, Dracula sudah disumpah dalam Ordo Naga yang dibentuk untuk memerangi kaum Muslim, dan itulah yang jadi niatnya. Karenanya dia sangat membenci Muhammad Al-Fatih dan Islam, walau adiknya Raducel Frumos menjadi Muslim dan kepercayaan Al-Fatih.

Saat ayahnya Dracula, Vlad II dibunuh dan dikudeta pada 1447 oleh John Hunyad dari Hungaria, Kesultanan Utsmani lalu membantu membebaskan Wallachia dari cengkeraman John Hunyad. Selepas itu Sultan Murad II, ayah Muhammad Al-Fatih, lalu meminta pada Dracula untuk menggantikan ayahnya memimpin di Wallachia.

Diluar dugaan, inilah kesempatan yang ditunggu-tunggu Dracula, yang sedari awal pun membenci ayahnya karena mau tunduk pada Muslim. Berbekal bahasa Arab, Turki dan pengetahuan militer di Yeniseri, Dracula menyamar menjadi bagian dari kaum Muslim di setiap benteng-benteng kaum Muslim dan menghabisi benteng-  benteng Islam di Rumania dari dalam.

Pasca penaklukkan Konstantinopel di 1453, Sultan Muhammad Al-Fatih baru sempat menghadapi Dracula secara khusus. Pada 1462 Muhamad Al-Fatih memerintahkan Hamzah Bey membawa 1.000 pasukan untuk menangkap Dracula, dan nasib 1.000 pasukan ini berakhir tragis.

Dracula menggunakan kemampuan infiltrasinya dengan apa yang dia pelajari di Yeniseri, dia benar-benar memahami taktik dan strategi berperang ummat Muslim, lalu dengan gerakan-gerakan yang efektif, Dracula kemudian mengalahkan dan membantai 1.000 pasukan Muslim itu. Dracula menyula (menusuk dengan kayu dari anus hingga tembus kekerongkongan) 1.000 pasukan ini, hingga jadi hutan mayat manusia. Hamza Bey, komandan pasukan ini, ditempatkan ditengah hutan mayat dan ditaruh di kayu paling tinggi sebagai simbol.

Sejak itu Vlad III Dracul mendapat gelar “Tepes” atau “The Impaler” – “Sang Penyula”, kekejamannya dikenal dan diakui dunia

Mendapati hal ini, Sultan Muhammad Al-Fatih lalu menugaskan RaduCel Frumos, adik dari Vlad III Dracula untuk memimpin 90.000 pasukan guna menghentikan Dracula. Perlu serigala untuk hentikan serigala, Al-Fatih paham bahwa Radu orang yang tepat karena dataran Rumania hanya bisa dipahami orang aslinya

Berbeda dengan kakaknya Vlad III Dracula, adiknyaRaduCel Frumos (The Handsome) ini memeluk Islam dan menjadi Muslim serta pemimpin pasukan khusus Yeniseri. Radu memimpin 90.000 pasukan menerobos hutan dan tanah berbukit Rumania untuk menyerang kakaknya Dracula yang bertahan di benteng ‘Poenari’ miliknya

Pertempuran ini sangat tidak mudah, mengingat Cetatea Poenari (Benteng Poenari), sangat terjal tanahnya dan sulit ditembus. Akhirnya serangan Radu pada 1462 puncaknya di Benteng Poenari terjadi malam hari yang dikenal “Atacul de Noapte” – “The Night Attack”

Raducel Frumos menggantikan Dracula jadi pemimpin Wallachia setelah mengalahkannya. Dracula yang kalah dalam peperangan menyelamatkan diri dan lari meminta perlindungan pada John Hunyadi Raja Hungaria. Dracula menghabiskan sisa hidupnya dibawah pembunuh ayahnya, John Hunyad yang juga musuh Al-Fatih lainnya, sebelum akhirnya Dracula meninggal pada 1478 ditebas pedang pasukan Utsmani  juga.

Kebiadaban Dracula akhirnya berakhir di bawah komando pemimpin Muslim.Namun warisan Dracula tetap kekal bagi dunia, kekejaman tiada banding yang dia contohkan, dan kebiadaban tanpa batas.

Saat ini pun tentu saja kita tidak bisa menutup mata atas perlakuan “Dracula-dracula” abad modern. Betapa kita menyaksikan pembantaian, pembunuhan dan pengusiran di berbagai belahan negeri kaum Muslim. Palestina, Afghanistan, Checnya, Irak dll. Jumlahnya pun telah melwati jumlah korban Vlad Dracula. Sungguh kita sangat menantikan Khalifah atau pemimpin kaum Muslim yang akan mengakhiri semua kebiadaban ini. Kepemimpinan yang menggentarkan jiwa kaum kafir pembantai. Semoga Allah berkenan segera memberikan pertolonganNya.

Wallahua’ala bi ashshwab.

Read Full Post »

Dalam Bulan Mei ini yang merupakan bulan Rajab, salah satu bulan Haram. Kami dari pengajian Muslimah Raudhatul Ilmi ingin lebih mengenal tentang kepribadian Rasulullah. Kami ingin mengenal beliau lebih mendalam agar kami lebih mencintai beliau sebagaimana para sahabat mencintainya…insyaAllah aamiin. (lebih…)

Read Full Post »

Muslimah SejatiFakta Kondisi Umat Islam Saat Ini

Dalam riwayat lain disebutkan bahwa Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wassalam bersabda:

فَإِنَّ مِنْ وَرَائِكُمْ أَيَامًا الصَّبْرِ فِيْهِنَّ مِثْلُ الْقَبْضِ عَلَى الْجَمْرِ لِلْعَامِلِ فِيْهِنَّ مِثْلُ أَجْرِ خَمْسِيْنَ رَجُلاً يَعْمَلُوْنَ مِثْلُ عَمَلِكُمْ. قِيْلَ: يَا رَسُوْلَ اللهِ أَجْرُ خَمْسِيْنَ مِنَّا أَوْ مِنهُمْ؟ قَالَ: بَلْ أَجْرُ خَمْسِيْنَ مِنْكُمْ. رواه الترمذي وأبو داود وابن ماجه وابن حبان والحاكم وصححه ووافقه الذهبي

Sesungguhnya di belakang kalian ada hari-hari dimana orang yang sabar ketika itu seperti memegang bara api. Mereka yang mengamalkan sunnah pada hari itu akan mendapatkan pahala lima puluh kali dari kalian yang mengamalkan amalan tersebut. Para Shahabat bertanya: “Mendapatkan pahala lima puluh kali dari kita atau dari mereka?” Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wassalam menjawab: “Bahkan lima puluh kali pahala dari kalian”. (HR. Tirmidzi, Abu Dawud, Ibnu Majah, Ibnu Hibban dan Hakim. Dan dishahihkan oleh Imam Hakim dan disepakati oleh Dzahabi; lihat Dlaruratul Ihtimam, Syaikh Abdus Salam bin Barjas, hal. 49) (lebih…)

Read Full Post »

Ramadhan2009A5DraftAlhamdulillah, Pengajian Muslimah Hari Rabo bekerja sama dengan Indonesian Sister of Hizb ut-Tahrir Australia, mengadakan Kajian Rutin Ramadhan.Dengan Tema “Ramadhan, Bulan Penyucian Diri & Momentum perubahan” yang akan diselenggarakan mulai 29 agustus sampai 16 September InsyaAllah.

Berikut Informasi lengkapnya:

(lebih…)

Read Full Post »

flyer

flyer

Setelah acara Seminar tentang “Pengaruh Media Televisi Terhadap Rumah Tangga” dan kegiatan “Bazar”, Muslimah Activity kali ini bekerja sama dengan Pengajian ibu-ibu Rabu dan Hizb ut-Tahrir Australia, akan kembali mengadakan kegiatan.

Kami dari Muslimah Activity bersama dengan Pengajian Rabu dan Muslimah dari Hizb ut-Tahrir Australia mempersembahkan:

(lebih…)

Read Full Post »