Feeds:
Pos
Komentar

Archive for the ‘Dakwah’ Category

 

 

(Disampaikan oleh Ukhti Rini Ummu Halimah, 23 maret 2016, MTRI)

Pendahulmuslimuan

Rasa kasih sayang merupakan fitrah yang dianugerahkan oleh Allah SWT kepada manusia. Dengan naluri kasih sayang yang dalam bingkai aturan syariat islam ini dapat menciptakan hubungan interaksi yang harmonis antara sesama manusia baik kepada orang tua, anak, teman bahkan makhluk ciptaan Allah SWT lainnya seperti binatang dan tumbuh-tumbuhan pun ikut merasakannya. Terciptanya hubungan yang harmonis pun tak lepas dari rasa saling menghormati dan menyayangi dan saling memiliki dan melindungi antar sesama muslim. Oleh sebab itulah, islam menggariskan bahwa mencintai dan menyayangi orang lain seperti mencintai diri sendiri dalam ketaatannya kepada Allah SWT adalah termasuk sebagian dari cabang keimanan.

(lebih…)

Read Full Post »

 

(Disampaikan oleh Ukhti Rusyda Ummu Madina, 2 maret 2016,MTRI Parry Park)

 

 

interaksi 3A.Pendahuluan

Agama islam adalah agama yg sangat indah, di dalamnya terdapat ajaran dan bukti-bukti kebenaran yg berdasar pada tauhid yg bercirikan keadilan dan persamaan aturan pergaulannya yg bersendikan cinta kasih dan toleransi, ibadahnya menumbuhkan jiwa ikhlas dan pengorbanan mengeratkan hubungan antara hamba dan penciptanya dan meneguhkan ikatan persatuan dan kesatuan antar sesama. Allah menurunkan rahmatNya bagi seisi alam semesta (manusia, hewan, tumbuhan, jin dan sebagainya). Keluasan jangkauan Islam itu juga diakui para Orientalis yang secara alami amat benci terhadap Islam. Demikian antara lain pernyataan H.A.R Gibb salah satu diantara mereka: Islam is much more than a system of theology, it is a complite civilization. Karena begitu luasnya jangkauan Islam, dan ini hanya dimiliki oleh Islam, agama apapun di dunia ini tak memilikinya.

(lebih…)

Read Full Post »

 

(Disampaikan oleh Ukhti Hazimah Ummu Fayyaz, 30 maret 2016, MTRI,Parry Park)

 the_perfect_handshake_a_few_tips_to_shake_hands_like_a_gentlemanMuqqadimah

Salah satu pembahasan fiqih sosial dalam islam adalah pengaturan hubungan atau interaksi antara muslim dengan non muslim, dan juga negara islam dengan dunia internasional.

Untuk memperoleh gambaran yang jernih perihal bagaimana islam memperlakukan orang-orang non Muslim, kita akan membahas secara detail hukum-hukum yang berkaitan dengan hal tersebut.

(lebih…)

Read Full Post »

index

Buletin An-Nisa Edisi Februari 2016

Untuk sebagian besar masyarakat, memahami kata “Politik” itu adalah sesuatu yang sulit, kotor, jahat dan sesuatu yang harus dihindari. Pemahaman masyarakat tersebut terbentuk dari fakta yang mereka lihat di dalam sistem Demokrasi sekarang. Ketika musim pemilu datang, para calon legislatif dalam pemilihan legislatif ataupun para calon presiden pada pemilihan presiden, demi untuk mendapatkan dukungan masyarakat dan untuk bisa duduk di kursi jabatan mereka mengumbar janji- janji manis. Dan ketika mereka sudah duduk di kursi jabatan, mereka lupa akan janji- janji manis yang telah di janjikan kepada masyarakat.

(lebih…)

Read Full Post »

(disampaikan oleh Ukhti Leily Ummu Hamzah, 23 desember 2015, MTRI Parry Park)

fdebc952f1a34ed9f52abd7cca67b0f4Muqqadimah

Di akhir Zaman ini di mana musuh Islam (kaum barat) semakin menggencarkan serangan untuk menghancurkan perkembangan agama islam yang pesat diberbagai belahan dunia.

(lebih…)

Read Full Post »

(Perry park, 5 november 2014, Disampaikan oleh Ukhti hazimah Ummu khansa, MT Raudhatul Ilmi)

Setiap manusia yang diciptakan Allah senantiasa akan diberi ujian, cobaan, musibah, atau permasalahan hidup yang selalu akan menderanya. Tidak akan pernah ada seorang manusiapun yang tidak pernah mendapatkan cobaan. Setiap orang pasti pernah punya masalah, siapapun dia, tidak peduli dia kaya atau miskin, pejabat atau rakyat biasa, tua atau muda, rupawan atau buruk rupa, pria atau wanita. Yang jelas, siapapun dia, pasti merasakan kesulitan-kesulitan hidup.
Keimanan, keyakinan, tawakkal dan kesabaran yang kokoh amatlah dibutuhkan oleh seorang hamba dalam menghadapi badai cobaan yang menerpanya. (lebih…)

Read Full Post »

Parry Park Lakemba, 20 Agustus  2014, (Disampaikan oleh Ukhti Iin Ummu Zaid,,  dalam Majelis Ta’lim Muslimah Raudhatul Ilmi)

Muslimah sebagai seorang ibu dan pengatur rumah tangga, ia melahirkan, merawat dan membimbing generasi pejuang Islam. Selanjutnya, sebagai seorang guru, seorang pendidik, ia membangun generasi cerdas dan berkarakter kuat, sebagai mubalighah, mujahidah, ia beramar makruf nahi mungkar di masyarakat, memberi contoh yang baik bagi sekitarnya. Ia juga mengambil peran-peran penting berpengaruh lainnya di kehidupan. Muslimah juga termasuk bagian penting dalam perjuangan Islam, membantu proses pembangkitan kembali negara islam di dunia. (lebih…)

Read Full Post »

Lakemba, Desember 2013

FUTUR menurut bahasa :

– terputus setelah tersambung,terdiam setelah bergerak terus

– malas, lamban atau kendur setelah rajin bekerja

menurut istilah adl. Suatu penyakit yg dapat menimpa seseorang yg berjuang di jalan Allah.

Menurut bhs arabnya adl. Menjadi lemah dan lunak. Orang future mengalami penurunan kualitas dan kuantitas dlm amal ibadahnya. (lebih…)

Read Full Post »

Makalah ini adalah makalah yang disampaikan oleh SisterUmmu Annisa pada Kajian Rutin Ramadhan ke empat Rabu, Tanggal 16 September 2009.

Bulan Ramadhan yang pernah kita lewati selalu meninggalkan pengalaman spritual dan sosial yang ‘menakjubkan’, begitu juga Ramadhan kali ini. Sekitar 1,3 miliar umat Islam di seluruh dunia -termasuk di Indonesia- bersatu dalam ketaatan melaksanakan ibadah puasa semata-mata karena keimanan. Suasana keimanan di bulan Ramadhan membawa dampak bawaan menciptakan kondisi kehidupan yang fantastis. Kepekaan sosial masyarakat hingga pejabat meningkat menghibur tangis fakir miskin akibat dera kelaparan dan serba kekurangan.

Tingkat kejahatan dapat dipastikan turun karena tempat maksiat yang menjadi sumber penyakit masyarakat ditutup, dan masjid menjadi tempat favorit untuk menanamkan nilai-nilai keislaman. Penghadiran fakta-fakta birahi berupa pornografi dan porno aksi yang selama ini menjadi penyebab utama perilaku seks menyimpang kalangan remaja hilang berganti dengan kehadiran fakta-fakta positif, baik dalam realitas kehidupan maupun lewat media massa dan elektronik. Kehidupan dihiasi dengan kasih sayang, rasa persaudaraan dan tolong-menolong yang melahirkan persatuan. Persatuan itulah yang melahirkan kekuatan untuk berpegang teguh pada tali agama Allah dan amar ma’ruf nahi munkar hingga umat Islam disegani oleh umat lainnya, ditakuti oleh pembuat kemaksiatan dan berujung pada kemuliaan. Subhanallah, betapa indahnya suasana itu yang notabene akibat penerapan sebagian kecil syariat Islam. (lebih…)

Read Full Post »

Sekarang ini sudah tidak menjadi sebuah realitas yang diperselisihkan bahwa ummat sudah merindukan penerapan Syariat Islam melalui bentuk kekhilafahan. Karena Sistem Khilafah telah menjadi suatu bukti yang sangat valid dan solid terhadap kerinduan tersebut. Saat ini juga telah terbukti bahwa Allah Swt telah mengembalikan kerinduan dan keinginan dalam hati sanubari ummat Islam di seluruh dunia. Hal ini ditandai dengan usaha ummat Islam untuk mengembalikan diberlakukannya aturan Islam dalam kehidupannya. Diantara mereka itu bahkan telah mengabdikan dan mendedikasikan seluruh waktunya bahkan seluruh kehidupannya untuk meninggikan Agama yang Agung ini. Mereka tanpa pamrih berjuang untuk penegakkan Syariat Islam, bekerja untuk penegakkan Islam demi tujuan mulia yaitu mendapatkan ridla Allah Swt.

Mengetahui sebelum beraksi.

Perkara penting yang harus diingat bagi para pengemban dakwah adalah wajibnya bagi mereka mengikuti risalah yang dibawa Rasulullah saw. Itu bisa dilakukan jika mereka memiliki ilmu mengenai risalah tersebut. (lebih…)

Read Full Post »

« Newer Posts